Thursday, July 01, 2010

Kacang Merah dan Buncis Saus Jamur dgn side dish Sirloin Steak


Description:
Kacang-kacangan adalah sumber protein nabati yang baik dan penuh serat,
oleh karena itu saya berinisiatif membuat menu Kacang Merah dan Buncis Saus Jamur dgn side dish Sirloin Steak yang sedap dan mudah membuatnya
sangat disukai oleh saya (karena belum ditesting pada orang lain)

untuk sausnya saya memakai kaldu jamur granule yang sehat dan mudah diolah

Ingredients:
150 gr Bun to the Tjis segar rebus hingga lunak
150 gr Ka to the Chang Merah segar rebus sampai lunak
150 gr Sir to the Loin Steak segar
2 sdm granule Kaldu Jamur
2 sdm tepung terigu untuk mengentalkan
merica dan garam sesuka hati
2 sdm saus teriyaki untuk marinate daging

Directions:
Cara memasak nya mudah

daging sirloin dimarinate dengan saus teriyaki setelah dipupuri garam dan merica secukupnya diamkan selama 20 mins

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------

20 menit kemudian

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------

panaskan minyak 1 SDM saja di wajan yang hott !

lalu goreng sirloin hingga medium well done ...

angkat....
------------------------------------------------------------------------------------------------------------

masukan kacang merah, granule kaldu jamur yang sudah ditambahkan dengan tepung terigu, lalu tambahkan air hingga mengental...

3 menit kemudian ------------------------------------------------------------------------------------

susun buntjis dengan canthik........

lalu susun Sirloinnya,

tambahkan sausnyah....


THISS ISS ITT !!

Kacang Merah dan Buncis Saus Jamur dgn side dish Sirloin Steak

ala lalalong alalalalong dang ding dong !

Monday, April 26, 2010

The Broadcasters Project Tampil di Monas




Alhamdulillah Parade Musik I-Radio berjalan dengan lancar dan MERIAH
Penontonnya banyak banget !
salut buat Tim I-Radio Jakarta yang bisa mengadakan event spektakuler ini !
The Broadcasters Project tampil membawakan This Is Me !
Menyenangkan bisa tampil di acara dengan penonton sebanyak ini ! Seru !

Friday, April 23, 2010

Parade Musik I-Radio




The Broadcasters Project Tampil di Monas




The Broadcasters Project Tampil di Monas Bersama Nidji , D'Masiv , NAIF dalam rangka Ulang tahun I-Radio Jakarta

Ah, senang sekali sepanggung dengan artis ngetop..hahahaha (norak mode on)

Saturday, April 10, 2010

wishlist !

Menulis mimpi nih ceritanya :
1. Mengurangi berat badan menjadi ideal yg akan mengakibatkan...
2. Dapet job fashion spread di majalah yg mengakibatkan :
3. Punya billboard selain di thamrin city atau rawamangun aja, tapi di sency atau hotel sultan kayak punya santi bonis
4. Punya lagu yg jadi juara chart di radio-radio dan juga tipi
5. Punya single/album yg fokus ke gue lengkap dgn video klipnya
6. Lebih sehat lagi
7. Main film beneran
8. Keliling eropa, asia, afrika, australia dan amerika yg menyenangkan dan dibayar...
9. Umroh
10. Punya restoran sendiri
Segitu aja dulu...
AMIN !

menulis mimpi

Saya berpikir kalo punya keinginan sebaiknya ditulis...
Pengalaman sih, baca deh beberapa postingan saya.. Alhamdulillah sebagian besar tercapai..
Memang ga cuman ditulis, tapi diusahakan dan berdoa supaya terwujud..
Contohnya temen saya darina danil a.k.a darina kamil a.k.a emaknya ZK
Dari zaman sekolah dia punya semacam jurnal alias diari, isinya daftar rencana dan keinginan!
Contohnya :
Tahun ini ingin siaran di MRA, menikah, punya anak .. Kalo dicek skrg sih, bener, sebagian besar keinginannya terwujud.
Ya, mungkin ada hubungannya dengan law of attraction..tapi setidaknya kita jadi lebih fokus dengan apa yg mau dilakukan.. Dan diingatkan kembali
Memang terkadang ga langsung tokcer dikabulkan...
Tapi selalu senang ketika membaca jurnal/blog/apapun itu dan melihat keinginan kita terkabul..
Jadi sekarang yuk mulai menulis mimpi.. Dan tunggu hasilnya....

Monday, January 18, 2010

Birthday Wish List 2010

Mumpung masi ada waktu sampai May 2010 , jadi kalian ada persiapan mau ngasi apa nanti di Ulang Tahunku , silahkan loh, jangan malu-malu ya !

Bisa dikirim ke jalan Sulanjan no 15 Bandung atau ngasi langsung juga boleh ya !

1. Sepatu kets yang lucu ukuran 41 , kalo bisa yang warna ijo-ijo gitu ya, merk bebas lah
2. penggorengan a.k.a Wok yang diameternya minimal 15 cm ya
3. Asesoris berupa gelang , mau yang bahannya kulit, kanvas boleh, kalo kalung ama cincin ga mau.
4. diluar yang diatas ya , yang kreatif dan mengejutkan ! Surprise me !




Sebaiknya ga ngasi :

1. peralatan Mandi (udah otomatis itu mah)
2. Mug (koleksi saya masih banyak)


Terima Kasih !


Ditunggu ya !

playlist malam ini

Malam sunyi, tenang dan damai ini saya mendengarkan lagu-lagu bagus yaitu ;
1. Takkan Terganti - Marcell
2. Gravity - Sara Bareilles
3. Dunia Tanpamu - Rita Effendi + Ricky Jo
4. One Day In Your Life - Michael Jackson
5. You Belong To Me - Michael Buble
6. This is Me - The Broadcaster's Project
7. Make it With You - Bread
8. Yogyakarta - KLA Project

puasa

Beberapa minggu yg lalu heboh seorang wanita muda ditemukan tewas ketika dia lagi puasa 40 hari demi kebaikan Indonesia.
Agak menyedihkan memang, apalagi mayatnya baru diketemukan beberapa hari setelah meninggal. Karena temen-temennya berpikiran bahwa dia bakal hidup lagi. Nggak ngerti jalan pemikiran org2 itu.
Tapi kembali ke puasa, biasanya puasa dgn tujuan tertentu. Terutama puasa sunah, selain puasa wajib Ramadhan baagi yg muslim.
Dulu tante saya yang galak pernah menjalani puasa supaya bisa jadi lebij saleha, and it works! Emosinya ga meluap-luap lagi, hatinya tenang dan adem.

Nah dalam waktu kedepan, saya mau berusaha, puasa sunnah, dengan berbagai tujuan baik tentunya.
Yg pertama untuk mengendalikan hawa nafsu, yang mana saja, kadang kita suka lupa. Dengan alasan take a break, suka membiarkan diri terhanyut dalam gejolak nafsu duniawi, dalam hal ini makanan buat saya.
Yg kedua supaya batin lebih tenang, pikiran lebih jernih, supaya lebih fokus pada tujuan hidup yg suka blur, karena banyak distraksi
Yg ketiga sudah brg tentu. Lebih dekat dgn Tuhan, diantara dosa dan kesalahan yg berlipat ganda ini, sedikit amal smoga bisa membantu gue masuk surga.
Lagian kita ga pernah tahu kapan kita bakal dipanggil toh, ga ada salahnya nambahin poin plus.

Kalaupun bonusnya puasa ini adalah detoks badan, supaya lebih sehat, hati yg lebih tenterem, juga pengendalian berat badan. Dan siapa tahu bisa ikut mendongkrak rating radio dan gaji saya, ketemu jodoh, tambah ngetop, cita2 tercapai, knapa ga disertain dlm doa pas lagi puasa. Hihihi
Untuk sekarang puasa senin Kamis aja dulu, belum siap kalo puasa Nabi Daud yg selang sehari.

Pastinya bakal banyak cobaan, godaan, yah doakan saja , namanya juga usaha!

Puasa Yuk !