Wednesday, July 16, 2008

My pasta days.. part 1 - Fashion Pasta

Bersama teman yang baru datang dari jakarta (FT), dan teman yang baru datang dari kantornya(VI), kami memutuskan mengunjungi sebuah resto baru, Fashion Pasta, ristorante italiano di daerah dago pakar, disebelahnya kopi ireng, atau kira-kira 400m dari Selasar sunaryo yang lebih ngetop.

Ketika kita sampai langsung di sambut dapurnya, bersih, dan mulai tercium bau-bau enak dari sana.

Suasana resto ini sangat rumah banget, dan didu
kung dengan cuaca dago pakar yang dingin berasa lagi main ke rumah teman yang rumahnya di dago pakar. Dekornya cukup unik, banyak "lukisan" yang terbuat dari pasta dibingkai frame foto.

Ketika disodori me
nu yang berbahasa italia, sempet bingung, tapi untung ada tulisan kecil berbahasa inggris..

pilihan menu pasta nya sangat variatif, aneka menu spaghetti, fetuccine, linguini, ravioli dengan aneka saus. akhirnya saya memilih fussili dengan saus 4 macam keju (yang saya masih ga bisa nulis nama italianya)

VI memesan spaghetti ogli olio, sementara FT memilih Gnocchi, sejenis dumpling yang terbuat dari kentang.

Selain pasta disana juga menjual aneka jenis menu olahan daging dan ikan (salmon dan white fish), yang akan saya coba lain kali.

Pilihan wine-nya juga ada, dan yang menarik ada aneka wine dari italia langsung.

Sambil nunggu kita ngeliat2 ruangannya, terus kita nyobain toiletnya, yang entah mengapa begitu mempesona... ketika saya masuk berasa ada di eropa selama sepersekian detik... suasananya dapet banget, langit-langitnya terbuat dari kaca, tapi jangan khawatir diintip, karena bagian pembuangan tetap tertutup tembok...

dan pesanan kamipun datang...
si gnocchi itu datang deng
an saus yang terbuat dari daging dan tomat. Rasanya empuk, sedap dan perpaduan tomat yang segar dengan keju dan juga bayleaf sangat terasa di gnocchi ini




lalu pesenan sayapun datang
fussilinya al dente, ditaruh diats saus 4 keju tadi... rasan
ya minimalis, tapi ITALIA bangeet...persis seperti yang kumau..
campuran kejuny
a berhasil menyelimuti fussili yang sedap itu..
cuman porsinya ga banyak...

kemudian pesanan VI juga kucicipi. spaghetti dengan bumbu minyak zaitun dan garlic itupun minimalis, tapi pas rasanya...

4 comments:

Darina Danil said...

arghh aku gak diajak..

silvia C. said...

hmmmm pasta!

Novelita pasaribu said...

hmmmm enak niy!!!

Darina Danil said...

liat foto ini aku jadi pgn sushi